Indonesia-Timur Leste Kerjasama Bangun Infrastruktur
Jakarta - Dalam upaya meningkatkan perekonomian, Indonesia dan Timor Leste sepakat menjalin kerja sama dalam hal pembangunan infrastruktur. Indonesia berkomitmen untuk membangun jembatan yang akan menghubungkan Indonesia dan Timur Leste. Hal ini disampaikan oleh Menteri Luar Negeri Indonesia, Retno Marsudi saat menerima kunjungan dari Menteri Luar Negeri dan Kerja Sama Timur Leste, Aurelio Sergio Guterres di Gedung Kementerian Luar Negeri di Jakarta, Rabu (31/1/2018).
“Pertemuan kami berlangsung secara efektif dan konstruktif. Kami sepakat untuk terus meningkatkan hubungan bilateral,” kata Menlu Retno.
Pos Lintas Batas Negara Motaain yang berada di Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT) menjadi pilihan Pemerintah untuk membangun jembatan yang menghubungkan dua negara tersebut. Untuk konektivitas kedua negara, akan dibuka jalur darat antara Kupang dan Dili.
Sedangkan mengenai isu perbatasan yang belum menemui titik temu, kedua menteri sepakat untuk terus melakukan negosiasi perihal dua batas darat antara Indonesia-Timur Leste.