Sore Ini, Tol Desari siap diresmikan Presiden Jokowi

27/09/2018

Jalan Tol

Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan meresmikan Tol Depok-Antasari Seksi 1A (Antasari-Brigif/Cinere) di Gerbang Tol Cilandak Utama pada pukul 17.30 hari ini, Kamis (27/9/2018). Turut menemani Basuki Hadimuldjono selaku Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Herry TZ selaku Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) juga pejabat terkait lainnya.

Tol Depok-Antasari akan terdiri dari 3 seksi, yakni Seksi 1 Antasari-Brigif (5,8 km), Seksi 2 Brigif-Sawangan (6,3 km), dan Seksi 3 Sawangan-Bojonggede (9,5 km). Ruas Antasari-Brigif yang termasuk proyek strategis nasional ini sebelumnya sudah menjalani uji pra laik pada Juli 2018 dan sudah mendapatkan Surat Laik Operasi (SLO).

Total nilai investasi proyek Tol Desari yang rencananya akan memiliki lima seksi mencapai Rp 2,99 triliun. Berdasarkan data BPJT, ruas Tol Desari dikelola oleh Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Citra Waspphutowa dengan masa pengelolaan tol mencapai 40 tahun. Mayoritas pembagian saham BUJT ini dimiliki oleh PT Citra Marga Nusapahala Persada (CMNP) Tbk. sejumlah 62,5%, 25% Waskita Karya Tbk., dan PT Pembangunan Perumahan Tbk. 12,5%. 

Herry menjelaskan tarif Tol Desari rencananya akan mengikuti tarif tol kota yaitu Rp 1.168 per kilometer dibandingkan tol antarkota dengan biaya Rp 1.000 per kilometer, dan melakukan penyederhaan menjadi tiga golongan. Herry turut menambahkan tarif Tol Desari Seksi 1 akan digratiskan selama satu minggu setelah diresmikan.