Target Rampung Jembatan Terpanjang Di Papua
Surabaya – Pembangunan Jembatan Holtekamp Jayapura yang akan menjadi jembatan terpanjang di Papua ini pada awalnya ditargetkan rampung pada September 2018. Namun Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, memastikan pembangunan jembatan ini dapat rampung dua bulan lebih cepat dari target yang ditetapkan yakni di bulan Juni 2018.
“Saya pastikan bisa selesai lebih awal sekitar dua bulan dari target yang ditentukan,” kata Basuki.
Hal senada juga disampaikan oleh Direktur Utama PT PP (Persero) Tbk, Tumiyana yang meyakini bahwa pembangunan jembatan ini dapat selesai pada Juni 2018 nanti, namun untuk penyelesaian keseluruhan dari Jembatan Holtekamp Jayapura ini hingga September 2018.
Indikatornya dapat dilihat pada progres fisik, konstruksi jembatan ini telah mencapai pekerjaan 91%. Kini struktur baja yang menjadi bagian utama pada Jembatan Holtekamp ini sudah dikirimkan menuju Papua.
Pembangunan yang dicanangkan sejak 2015 lalu ini menghabiskan biaya sebesar Rp 1,7 triliun, serta melibatkan Kontraktor Konsorsium PT PP (Persero) Tbk, PT Hutama Karya (Persero) Tbk, dan PT Nindya Karya.