Siap Beroperasi Segera, Tol Pekanbaru-Dumai Jalani Uji Laik Fungsi
Jakarta – Progres pembangunan ruas tol Koridor Trans Sumatera masih terus berlanjut, Dari total rencana pembangunan sepanjang 2.765 km telah ada beberapa ruas yang beroperasi penuh. Hal ini juga akan ditambah dengan adanya beberapa ruas tol yang telah siap beroperasi, salah satunya adalah ruas tol Pekanbaru-Dumai sepanjang 131 km.
PT Hutama Karya (Persero) saat ini telah mempersiapkan jalan tol ini untuk dapat beroperasi penuh dengan telah dilaksanakannya proses Uji Laik Fungsi (ULF) pada seksi II (Minas-Kandis Selatan) sampai dengan seksi IV (Duri Utama-Dumai).
Untuk seksi I (Pekanbaru-Minas) sebelumnya telah dibuka secara fungsional pada Mei 2020 lalu.
Senior Executive Vice President (SEVP) Divisi Pengembangan Jalan Tol (PBJT) PT Hutama Karya (Persero), Agung Fajarwanto menyampaikan Uji Laik Fungsi ini sendiri telah dilakukan pada 17-19 Juni 2020 lalu, dengan menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Pandemi Covid-19.
"Jadi selama tiga hari tersebut, kami bersama beberapa stakeholder melakukan rangkaian ULF mulai dari pembukaan, peninjauan ke lapangan, hingga pembahasan atas temuan catatan dari kegiatan ULF ini,"jelas Fajar
Untuk Tim Uji Laik Fungsi pada tol Pekanbaru-Dumai ini sendiri merupakan gabungan tim yang dibagi dalam 3 sub, yakni Sub Tim 1 untuk Bidang Keselamatan, Sub Tim 2 untuk Bidang Sarana Jalan, Jembatan dan Bangunan Pelengkap, serta Sub Tim 3 guna Bidang Operasi dan Administrasi.
Namun untuk proses dari Sub Tim 1 saat ini masih dalam pengecekan. Nantinya setelah Uji Laik Fungsi tuntas, PT Hutama Karya (Persero) tinggal menunggu diterbitkannya Sertifikat Laik Operasi (SLO) dari Dirjen Bina Marga Kementerian PUPR.
“Kami optimistis semua proses ini dapat terlewati dengan baik sehingga Tol Permai yang telah dinanti masyarakat Riau dapat segera beroperasi,”kata Fajar
Total dari ruas tol Pekanbaru-Dumai ini terbagi dalam 6 seksi yang dilengkapi dengan 10 Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP), yang tersebar di 5 TIP arah Kota Pekanbaru dan 5 TIP arah Kota Dumai. Untuk TIP ini pun dibagi dalam 2 kategori, yakni Tipe A dan Tipe B. Dimana TIP Tipe A terletak di seksi II (Minas-Kandis Selatan) KM 14,5 dan juga di seksi III (Kandis Selatan-Kandis Utara) pada KM 45.
Sedangkan untuk TIP Tipe B sendiri terletak di seksi IV (Kandis Utara-Duri Selatan) pada KM 64, Pada seksi V (Duri Selatan-Duri Utara) KM 82 serta di seksi VI (Duri Utara-Dumai) pada KM 13. Seluruh TIP ini dipastikan dapat beroperasi fungsional pada saat Tol Pekanbaru-Dumai mulai dioperasikan.
Selain itu, Fajar juga menyampaikan penyelesaian ruas tol ini merupakan hasil dari kolaborasi antara PT Hutama Karya Infrastruktur (HKI) selaku kontraktor utama dan juga PT Hakaaston sebagai penyuplai aspal ruas tol Pekanbaru-Dumai.
"Berkat usaha terbaik perusahaan untuk terus mendukung terealisasinya pengoperasian JTTS ruas Pekanbaru–Dumai sepanjang 131 km sesuai dengan arahan Kementerian PUPR, kami telah melaksanakan uji laik fungsi sebagai bagian dari tahapan operasional jalan tol,"tambah Fajar.